Beranda Eksekutif Dinkes Provinsi Banten Sebut Malaria Terbanyak Dari Tangsel

Dinkes Provinsi Banten Sebut Malaria Terbanyak Dari Tangsel

286
0
dinkes banten
Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten

siarnitas.id – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten membeberkan kasus malaria terbanyak tercatat di Tangerang Selatan. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten Ati Pramudji Hastuti saat di Pendopo Gubernur Banten, Serang. Senin (10/10).

“Paling banyak kasusnya untuk saat ini di Tangsel ada 14 kasus untuk malaria,” kata Ati saat di Pendopo Gubernur Banten

Baca Juga : Cegah Stunting, Dinkes Tangsel Gencarkan Program Seribu Hari Pertama Kehidupan

Ia mengatakan ada 50 pasien malaria yang ditemukan hingga September 2022. Dia menyebut kasus malaria itu tersebar di delapan kabupaten/kota.

“Sampai dengan bulan September ada 50 kasus yang tersebar di delapan kabupaten kota,” ungkapnya.

Ati mengungkapkan tidak pasien yang meninggal akibat malaria di Banten. Ati mengatakan pihaknya fokus memutus penularan malaria.

Baca Juga : Call 119, Dinkes Tangsel Sediakan Ambulance Gratis

“Artinya terus mencari agar cepat dilakukan pemutusan rantai penularan,” pungkasnya.

Baca berita dan informasi lainnya dari siarnitas.id di Google News

(bam)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini