Beranda Eksekutif Pemkot Tangsel Targetkan PLTSa Beroperasi Pada Tahun 2027

Pemkot Tangsel Targetkan PLTSa Beroperasi Pada Tahun 2027

212
0
PLTSa Tangsel
Foto: Walikota Tangsel, Benyamin Davnie sedang memaparkan materi Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat (PSBM) di Kecamatan Serpong Utara.

siarnitas.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) menargetkan Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) beroperasi pada tahun 2027.

Hal itu dikatakan oleh Walikota Tangsel, Benyamin Davnie dalam acara Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat (PSBM) di Kecamatan Serpong Utara, pada Kamis (27/6/2024).

Dalam catatannya, dirinya mengatakan ada sebanyak puluhan calon investor yang akan membangun PLTSa di Tangsel, sehingga Pemkot Tangsel saat ini sedang melakukan seleksi para investor tersebut.

“Ada kurang lebih 50 calon investor, sekarang sedang kita teliti oleh tim terpadu termasuk nanti pendamping dan konsultan untuk memilih mana yang paling fisibel,” kata Benyamin.

Setelah itu, Pemkot Tangsel akan memilih investor yang telah memenuhi syarat untuk membangun PLTSa di Tangsel.

‘Nanti terus mengerucut menjadi beberapa investor-investor yang qualified, mereka (investor) harus punya modal karena bank garansinya bukan cuma secarik kertas, tapi kita akan meneliti ke bank nya,” jelasnya.

“Termasuk dari Luar Negeri kita minta bantuan Kedutaan Besar Kementerian Luar Negeri, untuk mengecek bank yang bersangkutan,” tambahnya.

Sehingga, dengan terbentuknya PLTSa di Tangsel bakal memakan waktu yang sangat panjang, bukan hanya dalam sistem lelang, akan tetapi harus memenuhi persyaratan dari Pemkot Tangsel.

“Makanya ini kerja prosesnya cukup panjang. Mudah-mudahan bisa selesai,” ungkapnya.

Pihaknya bakal terus mengerucutkan jumlah peserta lelang berdasarkan persyaratan, yang nantinya akhirnya menuju kepada tiga besar.

“Sehingga akhir tahun ini sudah bisa ketemu pemenang investor nya. Penandatanganan kontrak sampai semuanya selesai hingga teknologi nya kita cek,” jelasnya.

Maka dari itu, Pemkot Tangsel menargetkan adanya PLTSa bisa beroperasi dimulai pada tahun 2027 mendatang.

“2027 mudah-mudahan sudah bisa beroperasi,” tandasnya.

Baca berita dan informasi menarik lainnya dari siarnitas.id di Google News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini