siarnitas.id – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) menggelar Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Verifikasi Kota Sehat Tangsel tahun 2024.
Kegiatan yang dihadiri oleh Walikota Tangsel Benyamin Davnie serta para Lurah dan Camat se-Tangsel, yang diselenggarakan di Ruang Blandongan, pada Selasa (7/5/2024).
Walikota Tangsel, Benyamin Davnie mengatakan, Kota Sehat merupakan program dari pemerintah pusat untuk menilai pembangunan dalam masyarakat sehat.
“Kota sehat ini adalah salah satu indikator yang di luncurkan oleh Pemerintah Pusat sampai ke daerah untuk menilai mengevaluasi sejauh mana pembangunan yang outcame nya itu adalah masyarakat sehat,” kata Benyamin kepada redaksi siarnitas.id di lokasi.
Sehingga, lanjut Benyamin, pihaknya kini serius dalam menangani kota Sehat, supaya masyarakat Tangsel menjadi sehat.
“Makanya kita serius menangani kota sehat tingkatannya sudah sampai Swastisaba. Mudah-mudahan nanti akan terus meningkat lagi,” jelasnya.
Selain itu, indikator nya termasuk Health Tourism tersebut yang menjadi sebuah dampak dari kota sehat nantinya.
“Usia harapan hidup nya makin tinggi kemudian lingkungan, strategisnya hingga udaranya,” ujarnya.
“Jadi melalui Kota Sehat ini cara pemerintah untuk mendorong pembangunan,” tambahnya.
Benyamin berharap, pihaknya kini dapat meningkat ke tingkat lebih tinggi.
“Harapan saya kita meningkat meraih wistara dua, data nya dulu nih temen-temen harus dilengkapi secara maksimal,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Bappelitbangda Tangsel, Eki Herdiana mengatakan, persiapannya akan di nilai pada bulan Juni oleh Provinsi menuju Kota Sehat.
“Ada beberapa indikator dari nilai tatanan itu masing-masing tatanan itu ada indikator nya, ada 150 indikator nya,” katanya.
“Itu kita harus minimal mencapai angka 91 persen, itu masuk ke kategori swastisaba pustara. Kegiatannya sudah dilakukan dari 2022 dan 2023, kita sekarang persiapan dokumentasi kelengkapan berkasnya,” tambahnya.
Sementara Kepala Dinkes Tangsel, Allin Hendalin Mahdaniar mengatakan, penilaian indikator Kota Sehat itu dinilai dari pembangunan untuk masyarakat.
“Salah satunya misalnya seperti di DLH dan di Disperindag ya, Disperindag itu bagaimana pasar-pasar yang mempunyai IPAL, kemudian pasar-pasar yang sudah ada ruangan ASI,” katanya.
“Kemudian di Dinkes sendiri ya banyak, angka kematian ibu kemarin menurun dari tahun ke tahun, stunting juga termasuk,” pungkasnya.
Baca berita dan informasi menarik lainnya dari siarnitas.id di Google News