siarnitas.id – Tawuran antar remaja di Ciputat, Tangsel mengakibatkan seorang Ibu R (58) terluka senjata tajam lantaran diserang oleh pelaku tawuran saat hendak beli sayur jam 3 pagi.
Berawal dari viralnya postingan akun disalah satu media sosial pada Sabtu (8/10) lalu, seorang Ibu yang hendak membeli sayuran terkena sabetan senjata tajam oleh pelaku tawuran.
Baca Juga : Polres Tangsel dan Jajarannya Patroli Skala Besar Amankan 4 Remaja
“Seorang Ibu R (58) terluka terkena senjata tajam akibat diserang pelaku tawuran remaja saat R hendak beli sayur jam 3 subuh,” kata Kapolres Tangsel, AKBP Sarly Sollu dalam keterangannya. Selasa (11/10).
Menurutnya, polisi telah kembali menggelar olah TKP, sebenarnya tempat terjadi tawuran di depan toko material Putra Subur di Jalan Kihajar Dewantoro, Sawah Lama, Ciputat Kota Tangerang Selatan.
“Setelah melakukan olah TKP menginterogasi beberapa orang saksi di TKP didapat informasi bahwa benar bahwa hari Sabtu 08 Oktober 2022 diketahui sekira pukul 03.00 WIB terjadi tawuran antara 2 kelompok remaja,” tuturnya.
Lebih lanjut, dari hasil penyelidikan di TKP, ternyata didapat fakta bahwa ada korban lagi akibat tawuran tersebut yang mengalami luka bacok dikepala bagian belakang.
“Seorang remaja laki-laki inisial ANH (16) dibawa ke RS Sari Asih untuk pengobatan dengan tindakan 5 jahitan. Dari keterangan saksi-saksi menerangkan bahwa pelaku AR (16) yang diduga membacok korban R (58) dan ANH (16),” imbuhnya.
Polres Tangsel Berhasil Tangkap Pelaku Tawuran
Polres Tangerang Selatan (Tangsel) telah berhasil menangkap AR (16) remaja dibawah umur lantaran melakukan tawuran dan membacok seorang Ibu R (58) dan ANH (16). Pelaku tersebut ditangkap di rumahnya, Jalan Empang Sari, Ciputat, Tangsel. Selasa (11/10).
“Penangkapan pelaku anak dengan inisial AR (16) di rumah pelaku di Ciputat, Kota Tangsel,” kata Kapolres Tangsel, AKBP Sarly Sollu.
Dalam penangkapan tersebut, polisi juga menyita barang bukti berupa sajam berupa 1 bilah samurai saat hendak digunakan oleh pelaku AR.
“Kami melakukan penyitaan barang bukti berupa 1 (bilah) senjata tajam sejenis samurai,” ungkapnya.
AKBP Sarly Sollu mengatakan perkara tersebut sedang dalam proses penyelidikan dan penyidikan di Polsek Ciputat.
Baca Juga : Polres Tangsel Bersama Komunitas Sepakbola Gelar Doa Bersama Tragedi Kanjuruhan di Kabupaten Tangerang
“Perkara tersebut dalam Proses Penyelidikan dan Penyidikan oleh Unit Reskrim Polsek Ciputat Polres Tangerang Selatan,” tandasnya.
Baca berita dan informasi menarik lainnya dari siarnitas.id di Google News
(bam)