Beranda Uncategorized Ombusdman: Banten Kantongi Angka Pengaduan Covid-19 Tertinggi Nasional

Ombusdman: Banten Kantongi Angka Pengaduan Covid-19 Tertinggi Nasional

372
0

Ombusman RI Perwakilan Provinsi Banten beberapa waktu lalu membuka posko pengaduan Covid-19 bagi masyarakat secara daring.

Kepala Ombudsman RI Perwakilan Banten, Dedy Irsan mengatakan, pelayanan terdiri dari 5 kategori yang dapat dilaporkan oleh masyarakat kepada Ombudsman.

Di antaranya pengaduan covid perihal pelayanan bantuan sosial, kesehatan, transportasi, keuangan, dan juga keamanan. Dan kata dia, pengaduan tertinggi dikantongi untuk provinsi Banten.

“Hasilnya Ombudsman menerima 204 laporan, angka tersebut mengantar Banten menerima aduan tertinggi se-nasional,” ucapnya saat ditemui penamerdeka.com di Kantor Ombudsman Banten, Kota Serang, Jumat (25/9/2020).

Sementara, Kepala Keasistenan Pemeriksaan Laporan Ombudsman Banten, Zainal Muttaqin menuturkan, dari 5 kategori tersebut, diantaranya 191 aduan Bansos.

Lalu 8 aduan layanan keuangan, 2 aduan transportasi, kesehatan 2 aduan dan 1 aduan keamanan.

“Dari sejumlah laporan itu identifikasi paling banyak di Kabupaten Serang sebanyak 65 laporan atau 26 persen. Kemudian disusul Lebak, Kab Tangerang, Kota Tangerang, Kota Tangsel, Kota Cilegon, Kota Serang dan Pandeglang,” katanya.

Dia menjelaskan jika selain Bansos aduan sudah dapat diselesaikan. Sementara untuk bansos pada Juli lalu pihaknya sudah menyelesaikan sebanyak 57 persen atau 117 laporan.

“Jumlah laporan yang selesai ini bisa bertambah, karenakan waktu itu ada Bansos yang macet karena pemindahan RKUD dan lain sebagainya,” katanya. (dra)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini