siarnitas.id – Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia, UPT Puskesmas Rajeg bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang melaksanakan kegiatan vaksinasi moderna 200 dosis, Selasa (17/8/2021).
Kepala UPT Puskesmas Rajeg Siti Salamah mengatakan, kegiatan ini dari Dinas Kesehatan dalam rangka memperingati HUT ke-76 Kemerdekaan. Kegiatan ini juga dibantu oleh PMI dan kelompok swadaya masyarakat (KSM) Sehat Sejahtera Kecamatan Rajeg.
Kendati demikian kegiatan ini juga membantu program Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang.
“Jadi semua rumah sakit dan puskesmas pada hari ini serentak melaksanakan vaksin dengan menggunakan vaksin moderna,” ujarnya.
Siti Salamah menjelaskan, sebelum mengundang masyarakat terlebih dahulu pihaknya mensosialisasikan dan mengedukasi tentang vaksin moderna kepada masyarakat.
“Fungsi vaksin moderna sama dengan vaksin sebelumnya untuk kekebalan tubuh. Untuk hari ini sebanyak 200 dosis,” terangnya.
Ia juga menghimbau kepada warga masyarakat walau pun sudah ikut vaksin agar tetap menerapkan protokol kesehatan dengan melaksanakan 5M.
Ketua KSM Sehat Sejahtera Kecamatan Rajeg Muhammad Taupik Harahap menambahkan, relawan sanitasi KSM sehat sejahtera membantu dan mendukung program Puskesmas Rajeg pelaksanaan vaksin masal dengan jenis moderna.
“Alhamdulillah kegiatan lancar, dan jangan lupa kepada masyarakat agar tetap menjaga kesehatan, kebersihan, dan semoga Covid-19 segera selesai,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua PMI Kecamatan Rajeg Rustam berterimakasih kepada Puskesmas yang sudah melibatkan PMI untuk membantu kegiatan vaksin. Pasalnya untuk mensukseskan vaksinasi PMI mendukung program ini.
“PMI berterimakasih sudah di libatkan dalam kegiatan vaksinasi, kedepan sinergritas dan harmonisasi antara Puskesmas dan PMI terus di tingkatkan,” tukasnya.(red)