Beranda Ragam Hari Lingkungan Hidup Sedunia, KLHK : Satu Bumi Untuk Masa Depan

Hari Lingkungan Hidup Sedunia, KLHK : Satu Bumi Untuk Masa Depan

505
0
Hari lingkungan hidup
Foto ilustrasi (siarnitas.id) Hari Lingkungan Hidup Sedunia, KLHK : Satu Bumi Untuk Masa Depan

siarnitas.id – Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia diperingati setiap tahunnya pada tanggal 5 Juni. Peringatan HLH Sedunia tahun ini merupakan perayaan 50 Konferensi Stockholm.

Diketahui, Konferensi Stockholm tahun 1972 adalah konferensi tingkat dunia pertama yang membahas isu lingkungan. Konferensi ini telah meletakan dasar untuk pengaturan global mengenai perlindungan lingkungan.

Setiap orang perlu memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, sebab kondisi lingkungan yang makin mengkhawatirkan. Untuk menjaga pemanasan global di bawah 1,5 derajat Celcius, kita harus mengurangi separuh emisi gas rumah kaca tahunan pada tahun 2030.

Baca Juga : Halte Trans Anggrek Tangsel Jadi Sasaran Vandalisme

Dilansir dari situs ppid.menlhk.go.id, HLH Sedunia tahun ini diperingati dengan tema yang sama seperti 50 tahun yang lalu, yaitu “Only One Earth” (Sustainably in Harmony With Nature). Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) telah memutuskan untuk menggunakan tema Indonesia yaitu “Satu Bumi Untuk Masa Depan”.

Sebelumnya, Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia dibuat pada hari pertama konferensi PBB yang berfokus pada manusia dan bagaimana mereka berinteraksi dengan lingkungan.

Swedia pertama kali mengusulkan untuk mengadakan konferensi semacam itu ke PBB pada tahun 1968. Dan pada tahun 1969, PBB setuju bahwa setelah 3 tahun mereka akan mengadakan konferensi di Swedia yang berfokus pada masalah lingkungan.

Baca Juga : Begini Ciri Orang Licik, Nomor 13 Kita Banget Gak sih?

Pada tahun 1972, setelah 4 tahun persiapan, para pemimpin dunia dari seluruh dunia duduk bersama untuk mendiskusikan bagaimana mereka dapat meningkatkan kesadaran untuk melindungi lingkungan. (bam)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini