Beranda Eksekutif Walikota Tangsel Lepas 258 Kontingen Kormi ke Ajang Fornas VII di Jabar

Walikota Tangsel Lepas 258 Kontingen Kormi ke Ajang Fornas VII di Jabar

93
0
kormi tangsel
Foto: Walikota Tangsel lepas ratusan kontingen KORMI Tangsel

Tangerang Selatan, siarnitas.id – Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie melepas 258 kontingen Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Tangsel di Aula Blandongan, Puspemkot Tangsel pada Rabu (21/06/2023).

Baca Juga : Hasil Reses DPRD Tangsel Sampaikan ke Walikota, Abdul Rasyid: Tidak Lepas Dari Infrastruktur

Pelepasan KORMI itu untuk berlaga di ajang Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) ke-VII 2023 di Jawa Barat (Jabar).

Benyamin mengatakan kesempatan ini menjadi ajang bagi para atlet untuk mengukir prestasi terbaik tingkat nasional.

“Mari kita ukir prestasi terbaik di ajang nasional ini,” kata Benyamin.

Baca Juga : BKPSDM Tangsel Sebut Dua ASN Tidak Jadi Bacaleg

Dirinya meyakini prestasi terbaik akan hadir karena para kontingen Kormi Tangsel telah melakukan usaha yang luar biasa dalam mempersiapkan ajang Fornas tersebut.

“Mudah-mudahan apa yang sudah kita ikhtiarkan, Allah meridhoi usaha kita,” ujarnya.

Apalagi di tahun sebelumnya, prestasi luar biasa juga dicetak oleh kontingen dari Tangerang Selatan di ajang Fornas. Untuk itu, ia meminta agar bisa mempertahankan bahkan melebihi capaian sebelumnya.

“Baik, makanya nanti insyaallah hibah untuk Kormi saya tambahkan. Supaya prestasinya terus meningkat,” imbuhnya.

Dirinya berharap, bahwa dalam olahraga ini banyak digemari oleh masyarakat. Sehingga bisa meningkatkan prestasi dalam bidang olahraga tersebut.

Baca Juga : Waduh, Tarif Parkir Off Street di Tangsel Dimanfaatkan Pihak Tertentu

“Olahraga masyarakat ini semakin banyak digemari oleh masyarakat kemudian juga terus meningkatkan prestasi,” pungkasnya.

Baca berita dan informasi menarik lainnya dari siarnitas.id di Google News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini