Beranda Yudikatif Truk Terbalik di Tol Jagorawi Km 35 Diduga Ban Pecah

Truk Terbalik di Tol Jagorawi Km 35 Diduga Ban Pecah

253
0
Truk terguling di tol jagorawi
Ilustrasi Truk terguling di Tol Jagorawi

siarnitas.id – Sebuah truk terbalik di Tol Jagorawi Km 35 lantaran diduga akibat ban pecah. Kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi pada Selasa (18/10/2022) siang hari.

“Faktor yang mempengaruhi (karena) pecah ban,” kata Kainduk PJR Tol Jagorawi AKP Budi melalui keterangannya, Selasa (18/10/2022).

Baca Juga : Ibu dan Anak Tewas Terlindas Truk di Tangerang, Begini Kronologisnya

Kecelakaan bermula saat truk bernopol B-9019-SYP yang dikemudikan S (58) melaju dari arah Jakarta menuju Bogor di lajur 2.

“Setiba di tempat kejadian perkara (TKP), truk mengalami pecah ban kiri belakang,” ucapnya.

Kemudian kendaraan truk menjadi hilang kendali. Akibatnya, truk terbalik melintang di lajur 3 dan 4.

“Posisi akhir kendaraan terbalik miring menghadap barat di antara lajur 3 dan 4,” jelasnya.

Baca Juga : Presiden Intruksi Menhub Batalkan Kenaikan Tarif Ojol

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Petugas kepolisian telah melakukan tindakan penanganan awal kecelakaan.

Baca berita dan informasi menarik lainnya dari siarnitas.id di Google News

(bam)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini