
siarnitas.id – Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) bakal kembali merotasi dan mutasi pejabat eselon 4 di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel dalam waktu dekat ini.
Rencananya, Walikota Tangsel Benyamin Davnie akan merombak susunan jabatan untuk eselon 4 dan 3 pada triwulan ke depan.
“Rotasi mutasi saya masih nyusunlah, memang eselon 4 belum banyak, eselon 3 masih ada ya, nanti akan ada pensiun lagi,” ujarnya saat dihubungi, Rabu (5/1/2022).
Ia memaparkan, pihaknya saat ini sedang menyusun sumber daya Aparatur Sipil Negara (ASN) yang tepat menduduki jabatan agar membantu program visi misinya.
“Saya masih melakukan inventarisasi, tapi tidak akan lama lah ya, paling lama triwulan ini, Januari Februari Maret,” tutupnya. (Red)