Beranda Tangerang Raya BBM Naik, Kapolres Tangsel Bagi Sembako Untuk Masyarakat

BBM Naik, Kapolres Tangsel Bagi Sembako Untuk Masyarakat

237
0
kapolres tangsel
Kapolres Tangsel, AKBP Sarly Sollu saat membagikan sembako kepada masyarakat yang terkena kenaikan harga BBM. Kamis (8/9)

siarnitas.id – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tangerang Selatang (Tangsel), AKBP Sarly Sollu memberikan bantuan Polri berupa sembako kepada masyarakat yang terdampak oleh kenaikan harga BBM (Bahan Bakar Minyak). Kamis (8/9).

Menurutnya, inilah untuk menghadirkan negara di tengah-tengah masyarakat ini, pihaknya akan lakukan sambil berjalan dengan program program pemerintah baik itu bantuan langsung tunai dan kegiatan program pemerintah lain.

“Polri mengimbangi sesuai instruksi Kapolri kita memberikan bantuan-bantuan sosial kepada masyarakat lebih khusus lagi masyarakat yang terkena dampak dari kenaikan BBM,” kata Sarly Sollu pada saat diwawancara awak media siarnitas.id.

Baca Juga : Parkir Liar, Polres Tangsel Bakal Tindak Tegas

Ia mengungkapkan sudah memberikan ratusan sembako kepada masyarakat yang terdampak oleh kenaikan harga BBM.

“Tadi pagi sekitar 200 sembako dan siang ini 100 sembako yang sudah kita bagikan, mungkin besok akan berlanjut ditempat lain-lain juga kita akan berpindah,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Kapolres Tangsel melihat bahwa Polri harus hadir ditengah-tengah masyarakat membantu masyarakat karena dengan turunya Polri bersama TNI berarti menghadirkan negara memberikan solusi memberikan hal yang baik ke masyarakat sehingga meringankan semua kepada masyarakat dengan adanya kebijakan pemerintah ini.

“Saya kira kewajiban pemerintah ini adalah hal yang baik manfaat untuk kita semua yang berpihak kepada masyarakat sehingga turun ditengah-tengah masyarakat ini,” imbuhnya.

Sarly Sollu berharap pihaknya akan terus mendukung pemerintah untuk kebaikan masyarakat yang terdampak oleh kenaikan harga BBM.

Baca Juga : Begini Cara Satlantas Polres Tangsel Mengurai Kemacetan

“Harapannya kita semua mendukung pemerintah,” pungkasnya.

Baca berita dan informasi lainnya dari siarnitas.id di Google News

(bam)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini