Beranda Ragam Anak Tidak Bisa Akrab Dengan Teman, Ini Penyebabnya

Anak Tidak Bisa Akrab Dengan Teman, Ini Penyebabnya

178
0
Anak tidak akrab dengan teman
Ilustrasi anak-anak sedang sekolah

siarnitas.id – Anak-anak, tentu sudah sewajarnya apabila memiliki hubungan yang baik dengan sesama. Namun, biasanya memiliki ruang lingkup sosial atau pertemanan yang terbatas, seperti di sekolah atau di tempat les saja.

Sayangnya, tak semua anak mampu memiliki hubungan sosial yang baik. Tak jarang ada anak-anak yang sulit akrab dengan sesama. Hal tersebut bisa disebabkan oleh beberapa alasan yang berikut ini.

Baca Juga : Ini Tempat Wisata di Kota Tangsel, Ada Wisata Air Juga Loh;

1. Memiliki sifat pemalu dan tertutup

Tak hanya orang dewasa saja, setiap anak-anak memang memiliki karakter yang berbeda-beda dan tak bisa menyamakan satu anak dengan anak-anak lainnya.

Bisa saja anak memang memiliki karakter yang pemalu dan tertutup. Hal ini dikarenakan, mereka jadi tak akrab dan sulit dekat dengan teman-teman sebayanya. Jika sudah begini, cukup biasakan anak untuk mau membuka dirinya, namun jangan sampai memaksanya.

2. Merasa berbeda secara fisik dan intelektual

Tak hanya sifat anak saja yang bisa berbeda-beda, kondisinya pun bisa demikian, ada anak-anak yang diberkahi dengan perbedaan secara fisik dan intelektual, sehingga membuat mereka menyadari hal tersebut.

Perbedaan yang dirasakan anak ini, kemudian membuat mereka jadi cenderung mudah menarik diri dari lingkungan. Jika sudah begini, itu akan memengaruhi kehidupan sosialnya dengan anak-anak sebayanya.

3. Menjadi korban atau justru pelaku perundungan

Semua anak bisa berpotensi menjadi korban atau bahkan bisa dari perundungan, sehingga orangtua harus mengantisipasinya. Perundungan seolah menjadi satu isu yang sulit dicari penyelesaian masalahnya.

Anak-anak yang menjadi korban perundungan, biasanya anak akan cenderung menarik dirinya. Sementara itu, untuk anak yang menjadi pelaku perundungan, mereka akan lebih memilih untuk berteman dengan anak-anak yang satu frekuensi dengannya.

Baca Juga : Ini Dia Makanan Penurun Kolesterol Setelah Makan Daging Kambing, Nomor 9 Sangat Efektif

4. Lebih senang fokus dengan dunianya sendiri

Proses perkembangan yang dimiliki anak mencakup banyak hal, termasuk kognitif, emosional, dan imajinasinya. Tetapi, banyak orangtua yang mungkin lupa menyadari bahwa anak-anak berada dalam fase pertumbuhan dan perkembangan anak-anaknya.

Alasan inilah yang bisa saja membuat anak jadi sulit berteman akrab dengan teman sebayanya. Anak mungkin saja memiliki dunianya tersendiri, sehingga membuat mereka sulit cocok dengan teman-teman lainnya. Orangtua perlu solusi terbaik dalam menghadapi anak dengan tipikal yang seperti ini.

5. Tidak menemukan teman yang cocok

Tidak hanya orang dewasa yang cenderung pemilih dalam berteman. Faktanya anak-anak juga demikian. Mereka pasti mencari teman-teman yang cocok secara kepribadian walau pada realitasnya tak mudah bagi anak untuk mendapatkan teman yang satu frekuensi.

Alasan inilah yang menyebabkan anak-anak tampak tidak akrab dengan teman-teman sebayanya. Orangtua tak perlu memaksakan anak apabila mereka memang tidak merasa nyaman. Yang terpenting adalah anak pernah mencoba membuka dirinya untuk berteman walaupun ternyata tidak cocok.

Orangtua tentunya harus bijak dan cermat untukbisa membaca penyebab apabila anak sulit akrab dengan teman sebayanya.

Baca Juga : KRL Mengubah Rute Tahun 2023, Ini Rute Terbarunya

Yang terpenting adalah jangan sampai memaksakan kehendak, sehingga anak tak sampai merasa kesulitan untuk berteman. Bantulah anak untuk menemukan teman-teman yang membawa pengaruh positif, ya!

Baca berita dan informasi menarik lainnya dari siarnitas.id di Google News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini